Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pengalaman Difabel Sepeda Motor Roda Tiga Soal Aksesibilitas

image-gnews
Partoyo duduk di atas sespan sepeda motor roda tiga hasil rakitannya. Partoyo adalah penyandang disabilitas paraplegia asal Dusun Pulorejo, Desa Mlese, Kecamatan Gantiwarno, Kabupaten Klaten, yang mengelola usaha bengkel spesialis modifikasi sepeda motor roda tiga untuk difabel. Dinda Leo Listy / KLATEN
Partoyo duduk di atas sespan sepeda motor roda tiga hasil rakitannya. Partoyo adalah penyandang disabilitas paraplegia asal Dusun Pulorejo, Desa Mlese, Kecamatan Gantiwarno, Kabupaten Klaten, yang mengelola usaha bengkel spesialis modifikasi sepeda motor roda tiga untuk difabel. Dinda Leo Listy / KLATEN
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Salah satu pemenuhan desain universal untuk bangunan publik adalah tersedianya area parkir khusus difabel. Kawasan parkir ini untuk kendaraan sepeda motor roda tiga yang biasa digunakan pengguna kursi roda.

Baca: 10 Menit Interaksi Jokowi - Iriana dengan Difabel di MRT

Pengendara sepeda motor roda tiga, Catur Sigit Nugroho mengatakan sejumlah gedung di Jakarta sudah memiliki fasilitas parkir khusus kendaraan modifikasi untuk difabel. "Biasanya, tempatnya jadi satu dengan parkir mobil dan ada simbol atau tanda untuk penyandang disabilitas," ujar Catur kepada Tempo, Minggu 24 Maret 2019.

Parkir bagi kendaraan khusus ini umumnya memiliki tempat yang lebih lebar. Pada titik parkir terdapat garis khusus dan simbol penyandang disabilitas. Slot parkir juga dibuat lebih lebar agar pengguna kursi roda bisa keluar dan masuk, tanpa terhalang kendaraan di sebelahnya.

Selain itu, parkir khusus ini juga posisinya dekat dengan pintu atau lift. Hanya saja, belum banyak patugas atau orang yang memahami peruntukan parkir khusus penyandang disabilitas. "Memang parkir khusus ini ditempatkan bersama parkir mobil dan dekat lift atau lobi. Petugas yang tidak tahu terkadang langsung memindahkan kendaraan kami," ujar Catur.

Padahal untuk parkir khusus ini, penyandang disabilitas mengeluarkan kocek yang sama dengan pengendara mobil. Selama satu jam, kendaraan sepeda motor roda tiga dikenakan biaya parkir sekitar Rp 5000 - 6000.

Artikel lainnya: Uji Coba MRT, Berikut Saran dari Penyandang Disabilitas

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Ketersediaan parkir khusus bagi penyandang disabilitas, menurut Catur, masih jarang bahkan untuk gedung-gedung besar di Jakarta. Hanya beberapa gedung yang memiliki akses parkir khusus tersebut, seperti Plaza Sudirman dan FX Sudirman.

Pengendara sepeda motor roda tiga lainnya, Danu Kastomi menceritakan saat dilarang masuk ke sebuah gedung karena mengemudi sepeda motor roda tiga. Danu sempat berargumentasi karena mestinya semua orang, apapun keadaannya berhak mengakses gedung.

"Mungkin karena saya menyetir sepeda motor yang masih jarang platformnya. Setelah tahu saya berkursi roda barulah petugas itu membolehkan saya masuk," kata Danu. Menurut dia, kejadian itu bisa disebabkan ketidaktahuan petugas gedung mengenai parkir khusus atau memang belum ada fasilitas yang tersedia.

Prinsip desain universal dan penyediaan aksesibilitas pada bangunan-bangunan publik sudah banyak dicantumkan dalam undang-undang dan peraturan pelaksananya. Salah satunya Undang-undang Nomor 28 Tahun 2002 tentang Bangunan Gedung dan Peraturan Menteri Pekerjaan Umum Nomor 30/PRT/M/2006 tentang Pedoman Teknis Fasilitas dan Aksesibilitas pada Bangunan.

Baca juga: 6 Etika Berinteraksi dengan Pengguna Kursi Roda

Kedati sudah ada aturan tentang kewajiban penyediaan aksesibilitas, belum semua bangunan menerapkannya. Salah satunya mengenai parkir khusus bagi kendaraan penyandang disabilitas. Parkir khusus buat difabel masih disamakan dengan parkir mobil dan belum sepenuhnya sesuai dengan kaidah aksesibilitas.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Cerita Peserta Disabilitas Ikut UTBK 2024 di UI

5 jam lalu

Panitia membantu peserta difabel selama pelaksanaan UTBK SNBT hari kedua di Universitas Indonesia (UI). Pelaksanaan tes bagi peserta penyandang tunanetra dilaksanakan pada sesi ke-3 di Lab 1105 Fasilkom, Gedung Lama, Kampus UI Depok. Dok. Istimewa
Cerita Peserta Disabilitas Ikut UTBK 2024 di UI

Begini cerita Makhsun Intikhon, penyandang disabilitas netra yang mengikuti UTBK untuk kedua kalinya di UI.


Pemerintah Dorong Lembaga Keuangan Prioritaskan Kredit untuk Difabel

7 jam lalu

Ilustrasi difabel. Shutterstock
Pemerintah Dorong Lembaga Keuangan Prioritaskan Kredit untuk Difabel

Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian mendorong lembaga keuangan penyalur Kredit Usaha Rakyat (KUR) untuk memprioritaskan kalangan difabel.


Cerita Calon Mahasiswa Disabilitas Ikut UTBK 2024 di Unesa

9 jam lalu

Salah satu calon mahasiswa disabilitas saat mengikuti UTBK di Unesa, Kamis (2/5/2024). (ANTARA/HO-Humas Unesa)
Cerita Calon Mahasiswa Disabilitas Ikut UTBK 2024 di Unesa

Unesa menjadi lokasi pelaksanaan UTBK SNBT 2024 untuk calon mahasiswa disabilitas.


37 Penyandang Disabilitas Ikut Rekrutmen Bintara Polri Tahun Ini

19 jam lalu

Sebuah pesan tertulis di belakang pakaian petugas seleksi  nasional Polri jalur sarjana SIPSS 2024 di komplek Akademi Kepolisian Semarang, Jumat 1 Maret 2024. Polri mengikuti negara negara besar seperti Amerika, Australia dan Inggris yang membuka kesempatan kepada penyandang Disabilitas untuk ikut seleksi ini. TEMPO/Budi Purwanto
37 Penyandang Disabilitas Ikut Rekrutmen Bintara Polri Tahun Ini

Jumlah penyandang disabilitas yang mendaftar rekrutmen Bintara Polri meningkat


Dari UTBK Hari Pertama: Peserta Datang Tak Sampai 100 Persen, 7 Dicoret dari Layanan Disabilitas

2 hari lalu

Petugas menyiapkan perangkat komputer untuk pelaksanaan UTBK-SNBT di Universitas Pembangunan Nasional
Dari UTBK Hari Pertama: Peserta Datang Tak Sampai 100 Persen, 7 Dicoret dari Layanan Disabilitas

Sebanyak 1.700 peserta tercatat mengikuti UTBK-SNBT 2024 pada hari pertama di Universitas Jember, Selasa 30 April 2024


Memahami Pentingnya Kesetaraan Lewat Lomba Lari

4 hari lalu

Run for Equality 2024 di Jakarta pada 28 April 2024/Plan Indonesia
Memahami Pentingnya Kesetaraan Lewat Lomba Lari

Plan Indonesia dan YPAC mengingatkan masyarakat soal isu kesetaraan melalui lomba lari bertajuk 'Run for Equality'.


Lifecare Taxi Terbaru dari Bluebird untuk Layani Difabel dan Lansia, Pakai Toyota Voxy

7 hari lalu

PT Blue Bird Tbk menggelar peluncuran Lifecare Taxi di Jalan Selatan, Kamis, 25 April 2024. Taksi yang diluncurkan Bluebird itu ditujukan untuk pengguna penyandang disabilitas dan lansia. TEMPO/Savero Aristia Wienanto
Lifecare Taxi Terbaru dari Bluebird untuk Layani Difabel dan Lansia, Pakai Toyota Voxy

Bluebird meluncurkan layanan Lifecare Taxi untuk menunjang kebutuhan penyandang disabilitas dan lansia.


Kemensos Berikan Gelang Khusus Disabilitas

28 hari lalu

Kemensos Berikan Gelang Khusus Disabilitas

Penyandang disabilitas sering kali menghadapi risiko yang tinggi dalam kehidupan sehari-hari.


Heru Budi Ajak Penyandang Disabilitas Ngabuburit Naik MRT

38 hari lalu

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono usai meninjau Instalasi Jaringan Distribusi Air PAM di Kelurahan Kebon Kosong di Jl. Kemayoran Gempol RW.04 Kel. Kebon Kosong, Selasa, 24 November 2023. Tempo/Mutia Yuantisya
Heru Budi Ajak Penyandang Disabilitas Ngabuburit Naik MRT

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Purnomo mengajak penyandang disabilitas ngabuburit naik Mass Rapid Transit (MRT) Jakarta


BUMN Buka Rekrutmen Mulai Besok, Ada Tes Wawasan Kebangsaan di Awal

41 hari lalu

Ilustrasi lowongan pekerjaan. ANTARA/R. Rekotomo
BUMN Buka Rekrutmen Mulai Besok, Ada Tes Wawasan Kebangsaan di Awal

Rrekrutmen Bersama BUMN (RBB) dimulai Sabtu, 23 Maret 2024. BUMN menyediakan 688 lapangan pekerjaan dengan 1.830 posisi.